
Dalam rangka menindak lanjuti Program Sekolah tentang pengembangan Perpustakaan Sekolah Berbasis IT, SD Muhammadiyah Tenggarong bekerjasama dengan SD Muhammadiyah Bodon Yogyakarta dengan mendatangkan Kepala Perpustakaan ibu Wihdatul Ummah, A.Md dan Kepala Bagian IT Pak Bachtiar Kurniawan, S.Kom yang berasal dari SD Muhammadiyah Bodon Yogyakarta ke Kota Tenggarong untuk sharing ilmu keperpustakaan dan membantu mengembangkan Perpustakaan SD Muhammadiyah Tenggarong Berbasis Tekhnologi.
Adapun Kepala Perpustakaan SD Muhammadiyah Tenggarong ibu Sulastri mengungkapkan sangat senang dengan kedatangan Tim perpustakaan dari SD Muhammadiyah Bodon Yogyakarta yang mau membantu mengembangkan perpustakaan SD Muhammadiyah Tenggarong yang baru saja diberi nama Perpustakaan “AR-RASYIID”.
Diharapkan nantinya Siswa SD Muhammadiyah Tenggarong dapat melihat atau mengakses ketersediaan buku yang ada di Perpustakaan “AR-RASYIID” secara online dimana dan kapanpun berada, sehingga memudahkan Referensi buku yang ingin dipinjam.
Kartu absen pengunjung dan buku-buku diperpustakaan ini pun nantinya akan dilengkapi dengan Barcode menggunakan alat Sensor. Harapan Bapak Ripadil, S.Pd selaku Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Tenggarong Program perpustakaan berbasis IT ini sudah dapat Launching pada bulan Januari 2017.